Rabu, 04 November 2020

Logo IPPNU (Arti Simbol dan Makna)

Logo IPPNU – IPPNU merupakan sebuah organisasi pelajar Nahdliyyin yang berdiri pada tanggal 02 Maret 1955M / 08 Rajab 1374 H di Surakarta. 

IPPNU sendiri adalah singkatan dari Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama. IPPNU mulanya adalah lembaga pendidikan Maarif yang kemudian berubah sepenuhnya menjadi salah satu badan otonom dalam Nahdatul Ulama. Jadi bisa dikatakan IPPNU adalah anak daripada ormas besar Islam Nahdlatul Ulama. Sebagai sebuah badan yang legal tentunya IPPNU juga memiliki visi misi, struktur organisasi, program kerja dan juga logo. 

Terkhusus untuk logo, memang sudah seharusnya setiap kader dari IPPNU memahami dan mengamalkan isinya dimulai dari awal dilantik menjadi anggota. Selain itu, sebenarnya setiap kader dianjurkan untuk memiliki salinan logo agar tidak repot ketika dibutuhkan. 

Nah, agar lebih bisa memahami dan mengamalkan apa apa yang terkandung dalam logo IPPNU, coba perhatikan dan simak isi logo IPPNU beserta maknanya berikut ini. Simpan juga logo IPPNU dalam berbagai versi di komputer kamu. Cukup klik kanan dan save.  

Bentuk Global Logo IPPNU

Seperti inilah logo IPPNU terbaru berdasarkan kongres tahun 2018. Dari gambar ini kita mengetahui beberapa bentuk global logo yaitu: Bentuk logo secara menyeluruh adalah sebuah segitiga. Warna dasar dan paling dominan adalah warna hijau. Terdapat bingkai kuning yang diapit warna putih (bingkai putih luar tidak terlihat karena bertabrakan dengan background)  

Simbol-Simbol Logo IPPNU 

Setelah mengetahui gambaran global logo IPPNU, sekarang mari kita cermati, sebenarnya apa saja yang ada dalam logo IPPNU kebanggaan kita ini. 

Nah, berikut ini beberapa detail logo yang didapatkan dari atas ke bawah: 

-Satu bintang besar berwarna kuning. 

-Empat buah bintang menurun di sisi kanan berwarna kuning. 

-Empat buah bintang menurun di sisi kiri berwarna kuning. 

-Dua buah kitab berwarna putih.

-Dua bulu ayam bersilang berwarna putih. 

-Dua buah bunga melati berwarna putih di kedua sudut kaki segitiga. 

-Terdapat tulisan IPPNU dengan simbol titik diantara huruf-hurufnya dan titik tersebut berjumlah lima. 

Arti/ Makna Logo IPPNU  

Makna logo ippnu, arti logo ippnu, arti lambang ippnu, makna lambang ippnu, arti logo ipnu.

Seperti telah dijelaskan sebelumnya seorang kader IPPNU belum sempurna jika belum memahami dan mengamalkan apa apa yang ada di dalam logo IPPNU. Coba simak point-point makna logo di bawah ini.  

Makna warna dalam logo 

Warna hijau melambangkan kebenaran, kesuburan dan gerak dinamis. Warna kuning melambangkan himmah (cita-cita) yang tinggi dan kejayaan. Warna putih melambangkan kesucian, kejernihan dan kebersihan.  

Makna bentuk logo 

Bentuk segitiga melambangkan Islam, Iman dan Ikhsan. Dua buah garis tepi melambangkan dua kalimat syahadat.  

Makna simbol-simbol di dalam logo 

Sembilan bintang sebagai lambang keluarga besar NU. 

Satu bintang besar di bagian atas melambangkan Nabi Muhammad SAW. 

Empat bintang menurun di sisi kanan melambangakan empat khulafaur Rasyidin. 

Empat bintang menurun di sisi kiri melambangkan empat madzhab. 

Dua kitab melambangkan pedoman al Quran dan Hadist. Bulu sebagai lambang ilmu. 

Dua bulu bersilang berarti aktif menuntut ilmu agama dan ilmu umum serta aktif membaca serta menulis. 

Dua buah bunga melati melambangkan sintesis atau perpaduan dari ilmu agama dan ilmu umum

Terakhir, titik lima di antara huruf huruf IPPNU melambangkan rukun islam.

"Itulah beberapa makna atau arti daripada logo IPPNU yang kita banggakan. Semoga artikel ini bermanfaat dan terimakasih sudah mampir". :)

Sucirsm:)

Tidak ada komentar:

Goresan Pena

Tentang Wanita

`Wanita adalah sebaik-baik perhiasan dunia. Seperti sabda Rasulullah Saw dlm hadis Shahih, bahwa dunia ini adalah perhiasan & sebaik-bai...